Ujian

 


"Harap tenang, ini ujian". Sebuah kalimat sederhana, tapi sangat bermakna. Ya, kalimat yang sempat viral ini memang mengandung pesan untuk kita semua.

 

Banyak dari kita ketika tertimpa musibah sangat mudah untuk berputus asa, padahal mengapa kita harus berputus asa, kan Allah bersama kita.

 

Harap tenang, ini ujian. Ya, ini semua ujian. Jika merasa ada yang mengganjal di hidup ini, tolong introspeksi diri, jangan malah sembunyi, apalagi berharap untuk segera bisa mengakhiri hidup ini. Semua masalah pasti ada jalan keluarnya.

 

Coba merenung sejenak, apa kita pernah berbuat salah? Pernah tidak memenuhi kewajiban kita? Pernah melanggar hak saudara kita? Atau apapun itu, coba renungkan. Jika memang ada salah, segeralah meminta maaf, dan perbaiki kesalahan itu.

 

"...dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah..." (QS. Yusuf : 87)


Bekasi, 18 Januari 2019

0 comments:

Posting Komentar