Gagal



Gagal? Siapa sih yang gak pernah gagal, semua pasti kan butuh proses, dan setiap proses butuh rencana agar bisa berhasil mencapai kesuksesannya. Jika dalam hidup belum pernah gagal, berarti dia tidak pernah berusaha dalam hidupnya.

Gagal itu banyak lho, bukan hanya untuk perkara yang besar. Misal, kita punya rencana buat lari pagi, tapi selalu telat bangun pagi, itu juga disebut kegagalan. Misal lagi, kita punya rencana untuk mandi pagi setiap waktu liburan, tapi kita gagal karena tergoda dengan belaian kasur, itu juga disebut kegagalan.

Mengulang bukan berarti gagal, tapi itu adalah cara agar kita bisa belajar dari kesalahan. Jadi jika gagal, ya jangan putus asa, mungkin cara kita yang salah, atau mungkin kita belum maksimal dalam berusaha.

Untuk menjadi sukses itu harus dimulai dari kesuksesan yang terkecil, jadi jangan meremehkan sesuatu hal yang kecil.


Jakarta, 22 Januari 2019

0 comments:

Posting Komentar