Pertengahan 2019 lalu, aku sempat bertemu dengan Ariqy Raihan atau lebih sering disapa Bang Rere. Saat itu aku memang sangat
ingin belajar tentang kesalahan-kesalahan dalam menulis cerita. Banyak hal yang
aku dapat, tapi ada satu yang sangat membekas dalam otak, yaitu "Menulis
Buruk" dan tema menulis buruk itu dibahas dalam buku yang aku unggah ini.
Mumpung tema kali ini adalah "Tips", mungkin itu
bisa menjadi tips buat kita semua dalam menulis. Ketika kita hendak menulis,
jangan takut karena tulisan kita buruk. Karena semua yang bagus berasal dari
sesuatu yang buruk. Lagi pula "Sesuatu yang kacau pun tetap lebih baik
ketimbang tidak ada sama sekali." (Creative Writing, hal.13 - A. S.
Laksana)
Bang Rere merekomendasikan buku itu kepadaku, karena buku
itu bisa menjadi pedomanku dalam menulis, dan sayangnya buku itu sudah susah
sekali kita temukan dalam bentuk fisik. Tapi jangan takut, di Google Play Books
masih tersedia kok.
Bekasi, 21 Januari 2020
0 comments:
Posting Komentar